11 Tips Pro Saat Menjadi Impostor di Game Among Us, Auto Menang 100%!

CARA AMPUH DAN JAGO MENJADI IMPOSTOR DI AMONG US

Among Us merupakan game paling populer di play store saat ini, cara mainnya yang sangat seru membuat banyak pemain game menyukai game ini. Hal ini tak lepas dari peran Streamer dan Youtuber yang memiliki andil tinggi dalam membuat game ini menjadi populer, karena game ini dirilis pada 15 Juni 2018 dan baru populer pada tahun 2020.
 
Apakah anda juga memainkan game ini? apa saja sih keseruan yang telah anda dapatkan saat memainkan game ini? anda bisa menulisnya di kolom komentar ya 😊. Game ini terinspirasi dari game Werewolf, di mana setiap pemain akan saling tuduh untuk menemukan pemain yang berperan sebagai Impostor atau pembunuh yang menyamar menjadi teman.

among us

Among Us memiliki dua peran, yaitu Impostor dan Crewmates. Crewmates harus menyelesaikan tugas sebelum terbunuh oleh Impostor, serta Impostor tugasnya menyamar menjadi Crewmates dan membunuh satu per satu pemain secara diam-diam.

Apakah anda pernah menjadi Impostor di game Among Us? tentunya jika anda pemula maka anda butuh panduan khusus agar anda handal dalam berperan sebagai Impostor di game Among Us.
 


Cara Pintar Menjadi Impostor di Among Us

Pada artikel kali ini, Tomtekno akan membahas tips dasar hingga tips paling genius saat menjadi Impostor di game Among Us. Dengan menggunakan tips-tips ini, maka kesempatan menang anda saat menjadi Impostor menjadi lebih besar. Langsung saja, untuk lebih jelasnya kita bahas lengkap di bawah ini.


1. Paham Map

Tips pertama yang harus dimiliki tentunya paham map yang dimainkan, paling tidak anda sudah main 3-5 permainan di map tersebut untuk bisa dibilang sudah paham map. Jika anda sudah paham map, tentunya anda akan lebih leluasa dan lancar dalam menjalankan peran sebagai Impostor.

among us

among us

among us

Setiap map tentunya memiliki bentuk yang berbeda-beda, bahkan tempat sabotase pun juga berbeda. Jadi anda bisa memahami map tersebut terlebih dahulu.


2. Sabar

Tips selanjutnya adalah sabar dalam melakukan kill, karena jika anda terburu-buru dalam melakukan kill bisa jadi anda melakukan kill dalam kondisi yang kurang tepat, sehingga hal ini berisiko bisa membuat anda ketahuan.

among us



3. Paham Kondisi dan Pintar Mencari Kesempatan

Dalam melakukan kill, pastikan anda paham kondisi dan pintar mencari kesempatan. Dengan begitu anda akan terhindar dari tuduhan apabila mayatnya ditemukan oleh pemain lain, selain itu anda bisa kabur melalui ventilasi untuk menghilangkan jejak.
 


4. Sabotase

Tips ke empat tentunya memanfaatkan dengan baik fitur sabotase, hal ini bisa membuat anda menang apabila yang tidak anda sabotase tidak diperbaiki oleh para Crewmates. Selain itu, sabotase juga bisa menonaktifkan tombol emergency di tengah, serta menghambat para Crewmates dalam mengerjakan tugas.

Terdapat beberapa macam sabotase di game Among Us, jenis dan fungsinya sebagai berikut:

Sabotase O2: Berfungsi untuk merusak alat oksigen di ruangan atau map, biasanya akan memiliki batas waktu untuk segera diperbaiki. Jika Crewmates tidak memperbaiki alat O2 yang disabotase hingga waktu habis, maka Impostor secara langsung memenangkan permainan.

Sabotase Listrik: Berfungsi untuk mematikan lampu di semua ruangan, namun khusus Impostor lampu tetap hidup. Sabotase ini sangat cocok digunakan jika anda ingin melakukan kill secara diam-diam, atau untuk kill Crewmates yang selalu berkumpul.

Sabotase Communications: Berfungsi untuk mematikan semua tugas Crewmates, sehingga Crewmates harus memperbaiki alat Communications terlebih dahulu jika ingin memunculkan dan melanjutkan penyelesaian tubas. Sabotase ini sangat cocok digunakan untuk membuat permainan lebih lama, sehingga kesempatan Impostor menjadi lebih lama.

Sabotase Reactor: Berfungsi untuk merusak mesin pesawat Among Us, biasanya memiliki batas waktu untuk diperbaiki oleh Crewmates. Jika tidak diperbaiki sampai batas waktu habis, maka secara otomatis Impostor memenangkan permainan.


5. Gunakan Ventilasi

Tips selanjutnya adalah memanfaatkan ventilasi untuk melancarkan aksi sebagai Impostor, pastikan bahwa tidak ada Crewmates yang tahu saat anda masuk dan keluar ventilasi, sehingga anda akan tetap aman.
 
among us

 
Ventilasi juga bisa digunakan untuk mengelabui para Crewmates, serta bisa menjadi alasan bahwa anda tidak berada di lokasi mayat saat ditemukan. Selain itu, ventilasi juga bisa digunakan untuk anda bersembunyi, jadi anda akan hilang dari map jika masuk ke ventilasi.


6. Pintar dalam Menyamar dan Mencari Kepercayaan Crewmates

Tips ke enam adalah pintar dalam menyamar menjadi Crewmates, contohnya adalah pura-pura mengerjakan tugas, serta ikut memperbaiki alat yang disabotase. Dengan demikian, anda bisa sedikit dipercaya dan bisa tidak dicurigai oleh pemain lainnya.


7. Self Report

Self Report di Among Us adalah Impostor yang melaporkan sendiri mayat yang telah dibunuh, dengan tujuan mengamankan diri dan mencari kepercayaan para Crewmates. Namun tidak semua Crewmates semata-mata langsung percaya, jadi cara ini bisa dibilang 50-50 dan bergantung pada kefasihan anda dalam acting.


8. Pintar Mencari Alasan

Sebagai Impostor tentunya anda harus pintar dalam mencari alasan, sehingga anda tidak dicurigai. Hal ini sangat penting walaupun anda harus berbohong 😂, sehingga para Crewmates akan kebingungan dan berpikir keras dalam menemukan si Impostor.
 


9. Membantah Tuduhan

Jika semisal anda ketahuan melakukan kill di depan Crewmates lain, maka anda harus secara tegas dan lantang dalam membantah tuduhan ketika proses diskusi, sehingga hal ini akan membuat para Crewmates kebingungan mengenai siapa yang harus dipercaya.

Jika anda yang dipercaya, maka sebuah keberuntungan bagi anda karena masih bisa menyingkirkan satu Crewmates walaupun sudah ketahuan. Jika gagal, setidaknya anda sudah berusaha daripada tidak ada usaha sama sekali.


10. Ikut Memprovokasi

Tips terakhir merupakan hal yang paling seru ketika sedang menjadi Impostor, misalnya ketika ada Crewmates yang saling tuduh, maka kesempatan anda untuk ikut memprovokasi hingga menyingkirkan salah satu Crewmates 😅, sehingga akan menjadi keuntungan bagi anda.


11. Kill Pemain yang Sulit Dihasut Terlebih Dahulu

Tips terakhir sangat cocok jika anda mabar dengan teman anda, karena teman biasanya sangat sulit dikelabui dan sulit diprovokasi. Jadi pastikan anda mengincar pemain-pemain yang menurut anda cukup menyulitkan terlebih dahulu.





Demikian beberapa tips pintar menjadi Impostor di game Among Us, semoga artikel ini bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung. Jika anda ingin juga tips mengenai cara menjadi Crewmates Pro, maka anda bisa menulis di kolom komentar ya guys 😊.









0 Response to "11 Tips Pro Saat Menjadi Impostor di Game Among Us, Auto Menang 100%!"

Post a Comment

Disclaimer

Privacy Policy

Sitemap

Contact