Apa Benar Whatsapp Bagi-Bagi Hadiah? Hati-hati Hoax dan Penipuan!

 HATI-HATI HOAX WHATSAPP BAGI-BAGI HADIAH

Seperti yang telah kita ketahui, bahwa Whatsapp merupakan aplikasi chatting dengan pengguna paling banyak di dunia saat ini. Terlebih dari itu, hal-hal seperti berbagi informasi, komunikasi, serta bisnis pun tak lepas dari aplikasi Whatsapp, sehingga aplikasi ini sudah bisa dianggap sebagai salah satu kebutuhan.
 
hadiah

 
Selain itu, fitur keamanan enkripsi end-to-end membuat pengguna lebih leluasa dan bebas dalam melakukan percakapan, karena fitur ini membuat percakapan lebih privasi dan tidak ada pihak ketiga. Serta aplikasi yang gratis tanpa adanya iklan membuat banyak pengguna menyukai aplikasi ini.
 
 

Penipuan Online

Bisa dipastikan bahwa hampir segala sesuatu bisa tak lepas dari suatu penipuan, bahkan seseorang yang kita anggap sahabat tidak menutup kemungkinan melakukan penipuan. Semakin berkembangnya teknologi ternyata ikut berdampak pada tindak kejahatan, salah satunya adalah penipuan berbasis teknologi yang kian marak terjadi.

Mengingat Whatsapp merupakan aplikasi chatting dengan pengguna paling banyak, membuat banyak penipu memanfaatkan hal ini untuk melakukan penipuan dengan mengatasnamakan Whatsapp atau penipuan secara online. Tentunya hal ini sangat meresahkan, terutama bagi mereka pengguna yang masih dan mudah tertipu.

fake


Apakah anda pernah mendapati pengumuman melalui SMS atau pesan Whatsapp yang menyatakan bahwa anda memenangkan hadiah dari Whatsapp? Apakah hal tersebut merupakan hoaks ataua penipuan? Biasanya anda akan dimintai sejumlah uang untuk syarat atau ongkos kirim hadiah, atau anda akan disuruh mengisi data diri sesuai KTP anda, tentunya hal tersebut merupakan hal yang berbahaya.

Tentunya masih beruntung jika anda mencari tahu terlebih dahulu dan tidak langsung percaya pada hal tersebut, karena banyak orang di luar sana yang menjadi korban penipuan hal semacam ini karena mudah percaya dengan hal-hal tersebut.


Apakah Benar atau Penipuan?

Jika anda mendapati pernyataan memenangkan hadiah yang mengatasnamakan dari pihak Whatsapp, maka bisa dipastikan bahwa hal tersebut merupakan 100% hoaks atau penipuan. Sebagaimana yang diumumkan FAQ di situs resmi milik Whatsapp, seperti pada gambar di bawah ini.

whatsapp


Untuk lebih jelasnya, anda bisa mengunjungi link berikut (https://faq.whatsapp.com/general/security-and-privacy/hoax-messages/), pesan resmi tersebut berisikan bahwa Whatsapp berusaha dengan keras untuk mengurangi pesan spam atau penipuan yang mengatasnamakan sebagai Whatsapp, serta memberikan yang terbaik untuk keamanan bagi para pengguna dalam berkomunikasi menggunakan Whatsapp.

Pesan hoaks dari pihak ketiga yang tidak sah datang dari berbagai format, seperti misalnya spam, penipuan atau hoaks, atau bisa juga dari phising. Semua pesan yang tidak diinginkan tersebut berasal dari pihak ketiga yang tidak sah yang mencoba untuk menipu dan mendorong anda untuk melakukan tindakan tertentu.

Beberapa hal atau skema penipuan yang sering terjadi adalah seperti poinpoin berikut ini:
  1. Pengirim pesan mengaku berafiliasi dengan Whatsapp.
  2. Pesan berisi instruksi yang meminta anda untuk meneruskan pesan.
  3. Pesan mengklaim bahwa anda dapat menghindari hukuman, seperti suspensi/blokir akun jika anda meneruskan pesan tersebut.
  4. Atau pesan berisi imbalan atau hadiah dari Whatsapp.
 

Tindakan yang Harus Anda Lakukan

Jika anda mendapati pesan spam yang memiliki ciri-ciri seperti salah satu point di atas, maka Whatsapp selalu merekomendasikan anda untuk memblokir pengirim pesan, mengabaikan isi pesan, serta menghapusnya. Hal ini guna melindungi anda dari bahaya seperti tindak penipuan serta mengamankan data diri anda.



Demikian penjelasan mengenai pesan-pesan berhadiah yang mengatasnamakan Whatsapp yang ternyata hoaks, selalu waspada dan berhati-hati, semoga artikel ini bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung.








0 Response to "Apa Benar Whatsapp Bagi-Bagi Hadiah? Hati-hati Hoax dan Penipuan!"

Post a Comment

Disclaimer

Privacy Policy

Sitemap

Contact